Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2024

Aksi Nyata HMJ Biologi Galakan Tanam Pohon dan Pasang Petunjuk Jalan

Gambar
Kendal - Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Biologi mengadakan kegiatan Biologi Goes To Village (BIGOTOVI) dengan agenda menanam pohon (26/05) di Desa Sumberahayu, Kecamatan Limbangan, Kabupaten Kendal. HMJ Biologi lakukan tanam pohon Kegiatan Bigotovi hari kedua diawali dengan menanam pohon dan pasang petunjuk jalan pada setiap gang di desa Sumberahayu. Menanam pohon merupakan kegiatan menghijaukan lahan dan menjaga bumi agar tetap hijau sehingga ketersediaan oksigen melimpah. Banyak manfaat yang didapatkan ketika kita menanam pohon, yaitu menciptakan kesejukan di lingkungan sekitar serta dapat membuat udara menjadi segar. Selain itu, menanam pohon juga bisa mengurangi dampak pemanasan global, dapat mencegah banjir serta erosi, dan mengurangi zat pencemaran udara.  HMJ Biologi pasang petunjuk jalan HMJ Biologi melakukan penanaman pohon di Desa Sumberahayu dengan total 10 bibit pohon. Jenis pohon yang ditanam adalah Tabebuya, tanjung, dan gayam. Penanaman pohon ini merupakan salah satu k

PENGABDIAN MAHASISWA BIOLOGI MELALUI KEGIATAN MENGAJAR

Gambar
  Kendal - Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Biologi mengadakan kegiatan Biologi Goes To Village (BIGOTOVI) dengan agenda mengajar di Sekolah Dasar (SD) dan Taman Pendidikan AL-Qur’an (TPQ) (25/05) Desa Sumberahayu, Kecamatan Limbangan, Kabupaten Kendal. (Foto bersama anak-anak SD Negeri 2 Sumberahayu) Bigotovi hari pertama diawali dengan kegiatan Mengajar di SD Negeri 2 Sumberahayu. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan edukasi terhadap anak-anak SD Negeri 2 Sumberahayu mulai dari kelas 1 sampai kelas 3. Edukasi yang diberikan yaitu tentang pemilahan antara sampah organik dan anorganik. Mereka diberikan pengajaran mengenai pentingnya membuang sampah pada tempatnya, membedakan antara sampah organik dan anorganik, serta cara membuang sampah yang baik dan benar. Kegiatan mengajar berlangsung dengan menyenangkan dan Anak-anak belajar dengan gembira. (Foto anak-anak di TPQ Sumberahayu) Kemudian dilanjutkan dengan acara mengajar di Taman Pendidikan AL-Qur’an (TPQ) Desa Sumberahayu. Ang

HMJ Biologi Tingkatkan Jiwa Sosial melalui Kegiatan BIGOTOVI

Gambar
Kendal - Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Biologi mengadakan kegiatan Biologi Goes To Village (BIGOTOVI) pada Jum'at-Minggu (24-26/05) di Desa Sumberahayu, Kecamatan Limbangan, Kabupaten Kendal. Acara ini diikuti oleh 50 peserta dengan mengusung tema "Bersama Biologi, Mewujud Masyarakat Sehat dan Lestari". (foto Ketua HMJ Biologi dan Kepala Desa Sumberahayu) BIGOTOVI merupakan kegiatan mengedukasi masyarakat desa yang berkaitan dengan lingkungan dan pendidikan. Pembukaan acara oleh MC, dilanjutkan sambutan ketua pelaksana, ketua HMJ, dan sambutan kepala desa oleh Bapak Bahtiar Effendi. Kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan mars Ikatan Himpunan Mahasiswa Biologi (IKAHIMBI), pembacaan ayat suci Al-Quran, lalu ditutup dengan doa. Seluruh anggota HMJ Biologi yang hadir turut berpartisipasi dalam kegiatan ini. "Mahasiswa menjadi agen perubahan untuk diberi amanah agar bisa membangun dan memberikan arahan sehingga dapat memberikan perubahan langsu

MIOSIS VOL 1 HMJ BIOLOGI UIN WALISONGO SEMARANG

Gambar
                             Semarang - HMJ UIN Walisongo Semarang mengadakan acara MIOSIS VOL 1. Acara ini merupakan program kerja baru kolaborasi antara divisi jaringan luar dan PSDM. Acara Miosis dilaksanakan di gazebo FEBI (18/05) dan berlangsung dengan sangat lancar. Akan tetapi, kurangnya antusiasme dari mahasiswa biologi mengakibatkan acara ini kekurangan peserta. Tujuan diadakan acara MIOSIS VOL 1 ini sendiri adalah untuk mempererat tali silaturahmi antar angkatan, khususnya angkatan 23 yang masih dibilang baru agar saling mengenal satu sama lain. Selain itu, acara ini digunakan sebagai wadah keluh kesah untuk seluruh mahasiswa biologi dan HMJ Biologi dengan cara menampung saran dan kritik dari apa yang mereka ingin sampaikan melewati tulisan di selembar kertas.  Untuk harapan dari acara MIOSIS VOL 1 adalah agar lebih mempererat dan hubungan antar angkatan menjadi lebih dekat. "semoga lebih banyak lagi partisipan yang datang mengikuti acara Miosis dan semoga acara ini pers

Hari Palang Merah Se-dunia

Gambar
Semarang- Gerakan Palang Merah merupakan kumpulan dari organisasi kemanusiaan terbesar di dunia. Hari Palang Merah se dunia jatuh pada Rabu (8/5). Hari peringatan ini diadakan dengan tujuan untuk merayakan semangat kemanusiaan yang telah membuat sebuah perubahan ke arah yang lebih baik. Tema Hari Palang Merah Sedunia 2024 adalah "I give with joy, and the joy I give is a reward." Tema ini diusung dengan tujuan untuk menyebarkan suasana positif dalam masyarakat dan mendorong kita untuk memberi dan menerima kebahagiaan kepada sesama. Gerakan ini terdiri dari tiga komponen yaitu: 1. Komite Internasional Palang Merah (International Committee of the Red Cross, ICRC) merupakan organisasi independen dan netral yang menjamin perlindungan dan bantuan kemanusiaan bagi korban perang dan kekerasan bersenjata. 2. Federasi Internasional Perhimpunan Palang Merah dan Bulan Sabit Merah (International Federation of Red Cross and Red Crescent Societies, IFRC merupakan jaringan kemanusiaan terb

Fakta Unik Tentang Koala

Gambar
Koala adalah hewan berkantong yang berkerabat dekat dengan wombat dan kanguru daripada beruang. Makanan koala yaitu daun eukaliptus dan dapat memakan hingga satu kilogram (dua pon lebih) dalam sehari. Ciri - ciri koala yaitu rambut lebih tebal dan lembut, telinga lebih besar, kaki dan tangan lebih panjang dan dilengkapi dengan cakar yang besar serta panjang untuk membantu mereka memanjat. Fakta unik koala: 1. Koala adalah hewan marsupial bukan beruang 2. ⁠Merupakan hewan yang pemilih dalam hal makanan 3. ⁠Koala dapat tidur hingga 18 jam sehari 4. ⁠Bau koala mirip dengan bau ekaliptus 5. ⁠Koala suka menghabiskan waktu sendirian 6. ⁠Saat baru lahir, koala tidak punya bulu, buta, dan tidak memiliki telinga 7. ⁠Koala memiliki sidik jari yang mirip dengan manusia Faktanya, hewan ini adalah satu-satunya hewan selain primata yang memilikinya serta sama seperti kita, masing-masing hewan juga merupakan individu. Mereka juga memiliki pola unik pada hidungnya, yang dapat membantu ahli biolo

Getion Internal HMJ Biologi dan Gizi

Gambar
Semarang – Studi Banding Internal antara Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Biologi dan Gizi diseleggarakan pada hari Rabu (1/04). Studi Banding (Stuba) ini digaungkan dengan nama “Getion Internal”. Pelaksanaan studi banding berada di gedung Fakultas Psikologi dan Kesehatan (FPK) UIN Walisogo Semarang, tepatnya di lantai 3. Acara berlangsung dari pukul 08.30 sampai dengan 13.00. Studi Banding ini dihadiri oleh anggota dari HMJ Biologi sekitar 58 orang dan dari HMJ Gizi sekitar 42 orang. Acara berlangsung sangat menyenangkan dimulai dari sambutan ketua pelaksana, Muhammad Firmansyah dan dilanjutkan sambutan oleh ketua HMJ Biologi, Ahmad Firdaus kemudian dari ketua HMJ Gizi, Muhammad Arus Samudera. Isi dari sambutan tersebut kurang lebih hampir sama, yaitu dengan adanya studi banding ini diharapkan tidak hanya untuk membanding-bandingkan program kerja antara HMJ Biologi dan Gizi, tetapi kita bisa sama-sama belajar, menambah relasi dan juga bisa bermanfaat sampai di kemudian hari.  “Selai